Twitter BMKG |
Nasional, Kabaminangnews.blogspot.co.id | News : Gempa kembali mengguncang tanah "Ibu Pertiwi". Gempa berkekuatan 5,3 Skala Richter yang terjadi pada Kamis (03/08/2017) malam tadi sempat menggemparkan warga di beberapa wilayah Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah.
Salah satu warga Desa Kalikudi, Kecamatan Adipala, Kabupaten Cilacap, Siwi, menjelaskan, guncangan gempa tersebut terasa cukup kuat. Saat itu saya sedang menonton televisi, lalu tiba-tiba tubuh saya merasa seperti terguncang, saya belum menyadari bahwa guncangan itu disebabkan oleh gempa bumi, barulah saat nenek saya terbangun dari tempat tidur dia melihat beberapa perabotan rumah kami yang tergoyang sontak dia mengatakan ada gempa bumi, kami yang terkejut langsung berlarian keluar rumah," jelasnya.
Sementara itu dalam sejumlah grup Whatsapp (WA), tersebar informasi gempa bumi Kabupaten Cilacap ini dalam bentuk pesan singkat, dalam pesan singkat itu disampaikan ada beberapa anggota kelompok yang menyatakan jika gempa tersebut dapat dirasakan hingga Purwokerto, Banjarnegara, dan Yogyakarta.
Di lain waktu dan tempat, Teguh Wardoyo Kepala Kelompok Teknisi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah Menuturkan, gempa berkekuatan 5,3 skala richter yang terjadi pada hari Kamis (03/08/2017), pukul 23.14 WIB, pusatnya berada di sekitar 8,41 Lintang Selatan (LS) dan 108,99 Bujur Timur (BT) atau 79 kilometer (Km) barat daya Cilacap dengan kedalaman 22 kilometer. Gempa Bumi yang terjadi di Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah kali ini tidak berpotensi tsunami. Jadi, kami menghimbau masyarakat tetap tenang dan selalu waspada apabila nanti terjadi gempa susulan, tutup Teguh Wardoyo.
Posting Komentar untuk "Kabupaten Cilacap Diguncang Gempa 5,3 Skala Richter"