Tips Resep Cara Menyajikan Kue Biscotti Sederhana Dan Enak

Kue Biscotti
Tips Kuliner, Pada kesempatan kali ini penulis akan memberikan info tips resep membuat kue biscotti. Memang bukan jenis kuliner nusantara, akan tetapi tetap berguna dan bermanfaat untuk menambah referensi dan pengetahuan memasak nih viewers. 

Biscotti artinya biskuit dalam bahasa latin berarti "dipanggang dua kali" sehingga menjadi kering dan dapat disimpan untuk waktu yang lama. Kuliner yang satu ini berasal dari Italia, dimana pada zaman dahulu kue ini sangat berguna selama perjalanan dan perang para Legiun Romawi. Simak tips info cara membuat kue biscotti berikut ini.


Berikut Tips Resep Cara Menyajikan Kue Biscotti Sederhana Dan Enak 


Tips Resep Cara Membuat Kue Biscotto
Bahan-Bahan
  • 150 gram tepung terigu
  • 200 gram gula 
  • 125 mentega kuning
  • 2 butir telur
  • 25 gram bubuk cokelat
  • 5 gram baking powder
  • Kacang (digoreng tanpa minyak), secukupnya
Cara Membuat
  • Pertama gula, mentega, dan vanili dikocok sampai putih.
  • Kemudian telur dimasukan satu per satu dan dikocok hingga mengembang.
  • Berikutnya masukan tepung terigu, baking powder yang telah diayak terlebih dahulu dan diaduk secara pelan atau perlahan.
  • Untuk isinya bisa dimasukan kacang goreng tanpa minyak atau yang sejenis sesuai selera.
  • Adonan dibagi 2 bagian, setengah bagian pertama ditambah dengan bubuk cokelat, lalu aduk rata.
  • Kemudian masing-masing adonan dimasukan loyang empat persegi panjang, dan ratakan permukaannya.
  • Bakar pada oven suhu 180-200c hingga matang.
  • Setelah dingin keluarkan dari loyang dan potong sesuai dengan bentuk yang diinginkan.
Viewers dapat memberikan variasi tambahan madu, mayonaise, coklat atau tambahan kue lainnya untuk kue biscotti yang lebih enak dan tetunnya lebih menarik. Demikian info tips resep berikut ini. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat dan dapat menjadi referensi. [KabaMinangNews]

Post a Comment for "Tips Resep Cara Menyajikan Kue Biscotti Sederhana Dan Enak"