Resep Membuat Kue Sarang Semut Yang Baik

Kue Sarang Semut
Tips Kuliner, Halo viewers dimanapun anda berada, semoga selalu diberikan kesehatan dan tentunnya tetap selalu semangat untuk mengejar apa yang kita inginkan. Pada info kali ini ada resep cara membuat kue sarang semut yang sering kali juga disebut kue bolu karamel nih viewers. Jenis kue ini sangat direkomendasikan sekali untuk anda yang ingin mengadakan acara tahlilan, arisan, kumpul-kumpul bersama keluarga dan lain halnya. Udah tidak mencoba membuat kue ini kan viewers, oke langsung simak info berikut ini. 

Berikut Resep Membuat Kue Sarang Semut Yang Baik

Resep Membuat Kue Sarang Semut
Bahan-Bahan
  • 500 gr gula pasir
  • 500 ml air panas
  • 150 gr tepung terigu segitiga biru
  • 150 gr tepung tapioka
  • 5 butir telur
  • 4 sachet SKM coklat
  • 150 butter yang dilelehkan
  • 1/2 sdt baking powder
  • 1/2 sdt baking soda
Cara Membuat Karamel
  • Taburkan gula pada wajan dengan api yang kecil.
  • Tunggu sampai gula mencair sampai berwarna kecoklatan.
  • Jangan diaduk nanti gula bisa mengeras.
  • Cukup digoyang-goyangkan saja wajannya.
  • Setelah gula larut, masukkan air panas secara perlahan dari pinggir wajan.
  • Disarankan pada proses ini untuk hati-hati karena nanti ada sedikit letusan.
  • Kemudian aduk hingga larut, dan dinginkan sebentar.
  • Kocok telur dan SKM menggunakan whisk hingga larut dalam adonan.
  • Ayak tepung terigu, tepung tapioka, BP dan BS.
  • Masukan tepung dan karamel ke adonan telur secara perlahan, lalu aduk dan bolak-balik dengan spatula.
  • Terakhir masukan butter aduk hingga larut jangan sampai ada yang mengendap di dasar atau pinggir wadah. Disarankan jangan terlalu mengaduk nanti hasilnya bisa bantet.
  • Adonan akan ada yang berlendir, jadi saringlah adonan terlebih dahulu sebelum di tuang ke loyang yang telah dioles margarin dan ditaburi tepung.
  • Setelah adonan dituang ke dalam loyang, Oven selama 45 menit. 
  • Panaskan selama 15 menit dengan api sedang.
  • Saat proses pemanggangan akan terlihat ada cairan minyak pada permukaan atas dan pinggir kue, biarkan karena nanti juga hilang saat kue matang, lalu dinginkan. 
  • Terakhir potong dan sajikan kue sarang semut.
Nah itulah tips singkat cara membuat info resep membuat kue sarang semut yang baik dan tentunya sangat nikmat viewers. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat untuk kita semua. [KabaMinangNews]

Posting Komentar untuk "Resep Membuat Kue Sarang Semut Yang Baik"