Resep Sederhana Membuat Kroket Putih Telur Baik Untuk Perkembangan Sang Buah Hati

Kroket Putih Telur 
Tips Kuliner, Seorang ibu pasti akan selalu memberikan yang terbaik untuk sang buah hatinya. Tidak lupa juga soal makanan untuk si buah hati. Namun terkadang si buah hati mendadak tidak mau makan karena tidak menyukai makanan ataupun bosan dengan makanan yang itu-itu saja, kondisi seperti ini selalu membuat para ibu menjadi bingung dan khawatir.

Tenang dan tetap selalu semangat buat para ibu, karena pada resep kali ini akan dibagikan info resep cara membuat kroket putih telur yang baik untuk tumbuh kembang sang buah hati. Dengan bentuk yang menarik, enak, dan bergizi resep kali ini tentu tidak ada salahnya untuk dicoba, simak info berikut.

Berikut Resep Sederhana Membuat Kroket Putih Telur
Resep Kroket Telur Putih 
Bahan-Bahan 
  • 150 gram putih telur, rebus, potong kecil
  • 50 gram tepung terigu
  • 50 ml air
  • 2 batang daun bawang, iris halus
  • 2 sdm mentega
  • Minyak goreng secukupnya untuk menggoreng 
Bumbu Yang Dihaluskan
  • 1 siung bawang putih dan bawang merah, cincang halus
  • 1/2 sdm garam (untuk 1 tahun ke atas
  • 1/4 sdt merica halus
  • Bahan Untuk Kulit Kroket
  • 50 gr tepung terigu
  • 1 butir telur ayam, di aduk
  • 100 gr tepung panir
Cara Membuat
  • Oleskan margarin secara merata pada wajan (disarankan wajan anti lengket).
  • Tumis bawang merah dan putih sampai wangi.
  • Kemudian tambahkan tepung terigu, merica, garam, beserta air, aduk semua bahan sampai agak mengental.
  • Masukkan putih telur dan daun bawang, aduk rata lalu angkat.
  • Bentuk dan bulatkan adonan seperti berbentuk kroket.
  • Celupkan kroket secara bergantian dan berurutan dari tepung terigu, telur kocok, dan tepung panir.
  • Goreng kroket di dalam minyak panas sampai berwarna kuning kecokelatan.
  • Terakhir angkat, tiriskan, dan sajikan.
Seperti itulah info resep bahan dan cara membuat kroket putih telur yang enak dan bergizi cocok untuk anak dalam masa pertumbuhan. Tertarik untuk mencobanya di rumahkan viewers. Selamat mencoba dan semoga selalu memberikan manfaat dan dapat menjadi referensi mengenai resep bahan dan cara membuat aneka ragam kuliner yang lezat tentunya. [KabaMinangNews]


  

Posting Komentar untuk "Resep Sederhana Membuat Kroket Putih Telur Baik Untuk Perkembangan Sang Buah Hati "